Home > Game

Moonton Tunjuk Jakarta Jadi Tuan Rumah M4 World Championship 2023

Ini merupakan pertama kalinya Indonesia menggelar turnamen dunia MLBB.
Sumber: Youtube MLBB eSports
Sumber: Youtube MLBB eSports

IBUGAME -- Setelah sekian lama, dengan dirilisnya perhelatan turnamen dunia M4 World Championship dari Mobile Legends Bang Bang (MLBB), Moonton selaku pengembang secara resmi telah menetapkan satu negara sebagai tempat pelaksanaan turnamen bergengsi tersebut. Sebelumnya, Moonton sudah menyampaikan mengenai perhelatan turnamen dunia M4 World Championship, dimana turnamen tersebut akan berlangsung pada awal Januari 2023, tepatnya dari tanggal 1 sampai dengan 15.

M4 World Championship merupakan turnamen dunia dari MLBB yang mempertandingkan sejumlah tim terbaik dari berbagai negara. Untuk sekarang ini, turnamen dunia MLBB itu sudah memasuki seri yang keempat.

Berkaitan dengan itu, Moonton tidak hanya membeberkan jadwal pelaksanaan dari M4 World Championship. Pengembang dari MLBB itu juga resmi menunjuk salah satu negara di wilayah Asia Tenggara, untuk dijadikan venue pertandingan dari turnamen tersebut.

Melalui postingan instagram MPL Indonesia Official pada Sabtu (20/8/2022), Moonton secara resmi mengumumkan Indonesia sebagai venue dari semua pertandingan M4 World Championship.

Dengan kata lain, ini merupakan pertama kalinya Indonesia menggelar turnamen dunia dari MLBB tersebut, yaitu pada Januari 2023. Dan juga, nantinya pertarungan semua tim M4 World Championship akan dilangsungkan di Jakarta.

Tentu ini sangat membuat tim-tim Indonesia berbangga hati, dimana M4 World Championship digelar di Tanah Air. Apalagi, banyak tim-tim terkuat dari kompetitif MLBB berasal dari Indonesia, dan pernah menjuarai turnamen dunia tersebut.

Sebut saja EVOS Esports yang menjuarai seri M1 World Championship, RRQ Hoshi, Onic Esports, serta yang lainnya. Hingga berita ini ditulis, belum ada sama sekali tim peserta yang berhasil lolos menuju turnamen dunia M4 World Championship.

× Image