Home > Game

Wild Rift Berikan Buff dan Nerf Kepada Sejumlah Champions, Siapa Saja?

Sejumlah champions Wild Rift dapatkan buff dan nerf pada patch 3.4b.
sumber: twitter/@wildrift
sumber: twitter/@wildrift

IBUGAME -- Selain menghadirkan Vex dan kelanjutan dari Supreme Cells, patch 3.4b Wild Rift juga membawa sejumlah perubahan kepada beberapa champions. Artinya, champions-champions tersebut mendapatkan buff dan nerf dalam minggu ini.

terdapat sejumlah champions yang menerima buff dari Wild Rift, di antaranya Corki, Darius, Jax, Kai'Sa, Pyke, Riven, Senna, Shyvana, Varus, Wukong, Yasuo, dan Yuumi.

Dari daftar di atas, ada satu nama yang muncul dan jarang terlihat pada beberapa patch yang lalu. Champions tersebut adalah Darius, sang jenderal perang Noxus, mendapatkan suntikan buff pada patch 3.4b.

Wild Rift memberikan sejumlah catatan kepada jenderal perang Noxus tersebut, dikarenakan Darius, kurang mendapat perhatian dari pada pemain. Artinya, ia menunjukkan performa yang kurang memuaskan dalam beberapa waktu terakhir.

Wild Rift pun memberikan suntikan buff kepadanya, khususnya pada statistik dasar dan ability Crippling Strike. Dengan kata lain, hal di atas ditingkatkan guna memberikannya lebih banyak kesempatan bertarung.

Sementara dari sisi lainnya, Wild Rift hanya memberikan hantaman nerf kepada tiga champions. Yaitu Gwen, Miss Fortune, dan Samira.

Dari daftar herf di atas, semua pasang mata tertuju pada Gwen. Kita tahu, bahwa Gwen baru saja menerima buff yang didapatkannya pada patch sebelumnya.

Kini, champions yang baru saja dirilis pada September lalu itu menerima nerf perdananya pada patch 3.4b kali ini. Wild Rift mengungkap, Gwen tampil dengan performa yang sangat baik apalagi pada area jungle.

Maka dari itu, Wild Rift memberikan pengurangan statistik kepada ability A Thousand Cuts dan Skip 'N Slash miliknya. Pengurangan itu bertujuan untuk membantu Gwen tetap unggul pada lane-nya, namun tempo pembersihan area jungle dikurangi.

Terakhir, patch 3.4b Wild Rift minggu ini juga memberikan penyesuaian kepada dua champions lain, yaitu Yone dan Olaf.

× Image