BOOM Esports Sukses Rengkuhkan Gelar Juara di PMPL ID Spring 2023
IBUGAME -- Minggu kedua dari PMPL ID Spring 2023, sudah berakhir. Kompetisi yang berlangsung tanggal 15 sampai 26 Februari itu telah ditutup dengan kemenangan manis dari BOOM Esports. Tim tersebut berhasil keluar sebagai juara setelah mampu mengemas poin tertinggi.
BOOM Esports juga mengungguli tim-tim lain dalam perolehan poin, di antaranya Voin Esports, ARF Team, serta AURA Esports. Lalu seperti apa perjalanan BOOM Esports menjadi juara di PMPL ID Spring tahun ini?
Pergerakan tim tersebut sudah dimulai pada minggu pertama, dimana BOOM Esports menjadi pemuncak tabel klasemen PMPL ID Spring 2023. Tim dengan julukan the Hungry Beast ini meraih 203 poin pada minggu pertama, dengan catatan 3 kali mendapatkan chicken dinner, yaitu pada round 3, 12, dan 18.
The Hungry Beast juga mendapat 4 kali berada di posisi kedua. Yaitu pada round 9, 11, 19, dan 22. BOOM Esports juga beberapa kali tidak mendapat poin. Total ada lima kali tim ini tidak mendapatkan tambahan poin, yaitu pada round 2, 10, 13, 16, serta round 25.
Pada minggu kedua, BOOM Esports tidak berhasil memuncaki tabel klasemen PMPL ID Spring 2023. Tim tersebut puas berada di posisi kelima, dengan mendapat 133 poin. Poin yang diterimanya sama dengan Voin Esports, dimana tim ini juga meraih 133 poin.
Terlebih lagi, perolehan poin sebanyak itu didukung dengan didapatkannya chicken dinner sebanyak tiga kali oleh BOOM Esports. Yaitu pada round 11, 14, serta round 19.
Dengan berhasil menyabet 133 poin di minggu kedua, BOOM Esports tetap berada di posisi pertama tabel klasemen keseluruhan. Ditambahkan dengan poin pada minggu pertama, BOOM Esports sukses memuncaki posisi pertama dengan jumlah poin sebesar 336.
Dengan hasil ini BOOM Esports berhasil keluar sebagai juara PMPL ID Spring 2023, sekaligus memuluskan langkahnya untuk bertarung di PMPL Southeast Asia (SEA) Spring 2023, Maret nanti.
Selain merengkuhkan gelar juara PMPL ID Spring 2023, BOOM Esports juga menerima penghargaan lain pada kompetisi musiman tersebut, serta penghargaan individual untuk beberapa pemainnya.
BOOM Esports mendapatkan predikat best performing team pada minggu pertama. Selain itu, pemain BOOM Esports, Yummi, mendapatkan penghargaan individual selama PMPL ID Spring 2023 berlangsung. Yummi menerima penghargaan individual seperti Week 1 terminator, Gunslinger, serta Grenade Master.