Wild Rift Beberkan Bocoran Patch 4.2a, Berikan Perbaikan pada 20 Champions
IBUGAME -- Sebelum dirilis resmi pada Kamis (8/6/2023) depan, Wild Rift membeberkan bocoran update yang bakal dimuat di dalam patch terbarunya, 4.2a. Bocoran update patch baru itu dibeberkan Wild Rift melalui twitter resminya pada minggu lalu (3/6/2023).
Dalam twitternya tersebut, Wild Rift membeberkan sejumlah update-update yang bakal dihadirkan ke dalam patch 4.2a, yaitu perubahan champions serta item. Berkaitan dengan itu, bocoran patch 4.2a tersebut menghadirkan sejumlah nama-nama champions serta item yang mendapatkan perbaikan.
Dari champions yang terlebih dahulu, total ada 20 champions Wild Rift yang menerima perbaikan, baik berupa pemberian buff dan nerf, serta penyesuaian. Tentunya dari 20 champions Wild Rift tersebut, terdapat 14 nama champions yang menerima buff pada bocoran patch baru tersebut.
Bahkan dari 14 nama itu, terdapat beberapa champions yang menerima banyak perubahan, seperti Ezreal, Kayn, Pantheon, serta Pyke. Bahkan, Urgot yang juga termasuk ke dalam daftar pemberian buff, juga menerima perbaikan pertamanya pada bocoran patch tersebut.
Champions yang dirilis pada patch 4.1 lalu ini, mendapatkan peningkatan buff pada skill Purge dan Fear Beyond Death. Masing-masing skill tersebut mendapat peningkatan berupa rasio efek on-hit serta rasio bonus attack damage, dari 50 persen ke 70 persen.
Sebaliknya untuk nerf, bocoran patch 4.2a Wild Rift hanya membeberkan nama-nama champions yang merasakannya. Di antaranya Kai'Sa, Twitch, Varus, serta Yone. Terlebih lagi, Twitch juga senasib dengan Urgot, dimana ia mendapatkan perubahan pertamanya dalam bocoran patch ini. Champions asal Zaun tersebut menerima nerf pada skill pasif, pertama, serta ketiganya.
Kemudian untuk penyesuaian, bocoran patch 4.2a Wild Rift ini hanya memberikan perbaikan kepada dua champions saja, yaitu Gragas dan Jhin. Masing-masing mereka mendapatkan penyesuaian pada skill pasif, pertama, dan ketiga.
Sementara dari sisi item, bocoran patch 4.2a Wild Rift tersebut hanya memberikan perbaikan kepada empat item saja. Di antaranya Essence Reaver, Immortal Shieldbow, Phantom Dancer, serta Bloodthirster.
Terakhir, bocoran patch 4.2a Wild Rift membeberkan perubahan terbaru untuk Rift Herald. Monster di area jungle yang satu ini menerima nerf, dimana ia menerima pengurangan kerugian health yang dibebankan.
Itulah bocoran patch 4.2a yang dibeberkan Wild Rift. Hingga berita ini ditulis, tidak ada update terbaru lainnya yang dibocorkan melalui patch baru tersebut, baik itu skin champions terbaru hingga event.