Apa Saja sih Event Jejepangan di Padang Desember 2024 Ini?
INFOREMAJA -- Tidak terasa, tahun 2024 sudah mengakhiri November dan besok sudah berganti menjadi Desember. Bulan depan, Kota Padang, Sumatra Barat, akan digempur banyak sekali event Jejepangan yang dilaksanakan.
Banyak penggiat Jejepangan maupun komunitas di Padang, akan melaksanakan event pada Desember nanti.
Sejauh ini, sudah ada tiga event yang nantinya akan dilaksanakan, di bulan depan. Apa saja sih? Berikut adalah daftarnya.
Psycho Gunpla Competition
Event pertama adalah Psycho Gunpla Competition yang diadakan langsung oleh komunitas Psycho Builder. Disingkat PGC, event tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 1 Desember 2024, di Plaza Andalas Padang.
Event PGC akan melangsungkan banyak sekali konten acara, mulai dari penampilan performer hingga coswalk competition.
Tidak hanya itu, PGC juga memperlombakan merakit robot Gundam bagi pemula. Tidak menutup kemungkinan pengunjung sekaligus anak muda Padang bisa ikut dalam perlombaan tersebut.
Jadi buruan deh merapat ke Plaza Andalas, karena besok event Psycho Gunpla Competition dari Psycho Builder, akan dilaksanakan besok.
Regional Public Launching Scoopy
Seminggu setelah PGC dilaksanakan, ada event bernama Regional Public Launching Scoopy. Event ini merupakan peluncuran produk terbaru Honda, yaitu Scoopy, dengan tampilan baru.
Selain memperkenalkan motor Scoopy terbaru sebagai konten acara utamanya, acara tersebut juga melaksanakan konten acara lain. Mulai dari dance competition, Mini Vlog, hingga Cosplay.
Sudah pasti anak muda di Padang bisa seru-seruan mengikuti Regional Public Launching Scoopy, sekaligus melihat penampilan para cosplayer yang mengikuti lomba.
Tidak lupa, event tersebut akan dilaksanakan pada 7 - 8 Desember 2024, yang berlokasi di Youth Center Padang.
Kibou no Matsuri
Terakhir ada Kibou no Matsuri, salah satu event Jejepangan di Padang, yang akan bergulir selama dua hari, yaitu pada tanggal 21 - 22 Desember 2024.
Kibou no Matsuri adalah event pop culture Jejepangan yang nantinya akan dilaksanakan di Transmart Padang. Tentunya event ini menghadirkan sejumlah konten acara yang menarik, di antaranya perlombaan cosplay dan singing, serta games.
Tidak hanya itu, Kibou no Matsuri juga akan menampilkan pertunjukkan dari idol dan juga DJ. Namun, kita tunggu saja siapa line up perfomer yang akan dihadirkan dalam Kibou no Matsuri.