Home > Senggang

Kenalan Sama Legolas, Salah Satu Karakter Penting di Film The Lord of The Rings

Legolas adalah salah satu Fellowship yang membawa One Ring menuju Mordor.
Legolas. (Kredit: Getwalpaper)
Legolas. (Kredit: Getwalpaper)

INFOREMAJA -- Nama Legolas belakangan ini ramai dibicarakan netizen. Ia disebut menjadi salah satu pelaku perundungan di Binus School Serpong, Tangerang Selatan.

Tahukah kamu, nama Legolas diambil dari salah satu karakter di buku karya JRR Tolkien, The Lord of the Rings. Ia menjadi salah satu sosok penting dalam perjalanan sembilan Fellowship untuk menghancurkan One Ring di Gunung Mordor.

Dilansir Game Rant, Rabu (21/2/2024), Legolas lahir sebagai kaum Elf, yaitu makhluk yang hidup abadi dan memiliki kemampuan jauh di atas manusia biasa.

Legolas adalah putra Thranduil, Raja Woodland Realm of Northern Mirkwood. Ia muncul sebagai the Elvenking di The Hobbit.

Sebagai putra Thranduil, Legolas adalah seorang pangeran yang lahir dari kalangan bangsawan. Dia memiliki kesempatan untuk hidup sebagai bangsawan di bawah pengawasan ayahnya dan tidak pernah menghadapi tantangan atau kesedihan apa pun. Namun, ia justru memilih menjadi seorang petualang dan ikut serta dalam banyak pertempuran dan ekspedisi.

Legolas telah menjadi pemberontak sejak....

× Image